ACSET Melalui Anak Usaha, PT Innotech Systems Berkontribusi Dalam Pembangunan United Tractors Satui Site
Date: Thursday, 07 March 2024
UT Satui Site yang berlokasi di Kalimatan Selatan merupakan salah satu proyek ACSET melalui anak usahanya PT Innotech Systems. Proyek ini diselesaikan dengan tepat waktu, bahkan lebih cepat dari waktu yang ditetapkan. Adapun lingkup pekerjaan yang dikerjakan PT Innotech Systems merupakan design & build. Pengerjaan proyek ini selama kurang lebih satu tahun, dimulai sejak 2 Januari 2023 dan telah melakukan grand launching pada 27 Februari 2024. Dengan adanya United Tractors Satui Site akan semakin mempermudah United Tractors dalam mengembangkan sayap bisnisnya.
Dengan pencapaian tersebut, ACSET beserta anak usahanya dalam hal ini PT Innotech Systems akan terus mempertahankan kinerja terbaik untuk setiap proyek yang dikerjakan.